SELAMAT DATANG DI BLOG PEMUDA KEDUNG SEGOG

Senin, 31 Juli 2017

SEDEKAH BUMI, DESA KEDUNGSEGOG GELAR PAGELARAN WAYANG GOLEK

KEDUNGSEGOG - Sedekah Bumi merupakan acara rutin tahunan masyarakat di Desa Kedungsegog, Kec. Tulis, Kab. Batang. Dalam acara sedekah bumi pada tahun ini jatuh pada hari Senin, tanggal 31 Juli 2017, Bagi masyarakat  khususnya para kaum petani dan para nelayan tradisi ritual turun temurun yang di adakan setahun sekali semacam sedekah bumi bukan hanya merupakan sebagai rutinitas atau ritual yang sifatnya tahunan belaka. Akan tetapi, tradisi sedekah bumi mempunyai makna yang lebih dari itu, upacara tradisional sedekah bumi itu sudah menjadi salah satu bagian yang sudah menyatu dengan masyarakat yang tidak akan mampu untuk dipisahkan dari budaya jawa yang menyiratkan symbol penjagaan terhadap kelestarian yang khas bagi masyarakat agraris maupun masyarakat nelayan khususnya yang ada di pulau jawa. selain itu, sedekah bumi merupakan  upacara adat yang melambangkan rasa syukur manusia terhadap Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rezeki melalui bumi berupa segala bentuk hasil bumi. Upacara ini sebenarnya sangat populer di Indonesia, khususnya di Pulau Jawa.
 
Di Desa Kedungsegog dalam acara sedekah bumi selalu dilengkapi acara nanggap atau hiburan wayang golek sebagai arti syukuran tani, masyarakat bersyukur dengan hasil tani yang telah didapat dan upaya berdoa supaya pertanian di Desa Kedungsegog kedepan semakin baik . Acara dihelat di  perempatan desa Kedungsegog,  pukul 12:30 WIB sudah dimulai sampai jam 17.00. Sekitar pukul 21:00 pagelaran wayang dimulai kembali  sampai pukul 04.00.  



Foto Wito Putra Petir. 
Foto Siska Heru Erna.
 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar